Temukan yang Anda cari

atau cari melalui

topik

Article
Article

Article

e-Book
e-Book

e-Book

Video
Video

Video

Campaigns
Campaigns

Campaigns

Architecture
Kamera Saku

Kamera Saku

Architecture
DSLRs

DSLRs

Architecture
Videografi

Videografi

Architecture
Astrofotografi

Astrofotografi

Architecture
Tanpa Cermin

Tanpa Cermin

Architecture
Fotografi arsitektur

Fotografi arsitektur

Architecture
Teknologi Canon

Teknologi Canon

Architecture
Fotografi cahaya minimal

Fotografi cahaya minimal

Architecture
Wawancara fotografer

Wawancara fotografer

Architecture
Fotografi lanskap

Fotografi lanskap

Architecture
Fotografi makro

Fotografi makro

Architecture
Fotografi olahraga

Fotografi olahraga

Architecture
Fotografi Wisata

Fotografi Wisata

Architecture
Fotografi bawah air

Fotografi bawah air

Architecture
Konsep & Aplikasi Fotografi

Konsep & Aplikasi Fotografi

Architecture
Fotografi Jalanan

Fotografi Jalanan

Architecture
Kamera Mirrorless Full-frame

Kamera Mirrorless Full-frame

Architecture
Lensa & Aksesori

Lensa & Aksesori

Architecture
Nature & Wildlife Photography

Nature & Wildlife Photography

Architecture
Fotografi Potret Wajah

Fotografi Potret Wajah

Architecture
Fotografi Malam

Fotografi Malam

Architecture
Fotografi Hewan Piaraan

Fotografi Hewan Piaraan

Architecture
Solusi Pencetakan

Solusi Pencetakan

Architecture
Ulasan produk

Ulasan produk

Architecture
Fotografi Pernikahan

Fotografi Pernikahan

Saran & Tutorial >> Semua Saran & Tutorial

Teknik Komposisi Menarik untuk Meningkatkan Estetika Fotografi Anda

2020-04-21
0
2.36 k
Dalam artikel ini:

Untuk foto yang baik, foto tersebut harus memiliki sifat tertentu.Salah satu ciri tersebut adalah komposisi; posisi dari obyek dalam bingkai dengan cara tertentu yang memfokuskan mata pengamat pada area yang paling penting atau paling menarik.Ada banyak cara untuk melakukan komposisi yang baik dalam foto, tetapi artikel ini akan memberikan lima teknik komposisi yang mungkin anda belum pernah dengar sebelumnya.

Bingkai dalam sebuah bingkai


Kredit: jepalmer100
EOS R, RF24-70mm F2.8 L IS USM, f/14, ISO 100, 1/160s, 24mm

Komposisi ini adalah cara yang bagus untuk mengarahkan mata pengamat anda ke arah foto dan sekaligus di saat yang sama menambah konteks dan kedalaman pada foto.Gunakan bingkai di bagian depan dimana bingkai datang sebelum obyek foto, atau bingkai di bagian belakang dimana bingkai bertindak sebagai latar obyek.


Kredit: amebeverly
EOS 5D Mark III, f/4, 1/320s, 28mm

 

Aturan Ganjil


Kredit: yensen_tan
Canon 60D, f/5.6, ISO 500, 1/125s, 128mm

Anda mungkin pernah mendengar aturan sepertiga, tetapi mungkin belum pernah mendengar aturan ganjil.Ketika kita melihat foto dengan obyek yang berjumlah genap, pikiran kita akan secara otomatis memasangkan mereka.Aturan ganjil akan mencampakkan proses tersebut menjadi kacau dengan secara sengaja memiliki obyek dalam jumlah ganjil dalam sebuah foto.

Otak akan memperlakukan setiap jumlah obyek yang berjumlah lebih dari 9 sebagai sebuah kelompok, yang berarti aturan ganjil tidak akan memiliki dampak.Oleh karena itu, jagalah agar jumlah obyek berada dalam satu digit angka.Cobalah sendiri untuk mengambil foto benda yang anda miliki di rumah, seperti buah, cangkir, pensil dll., dan gunakan latar belakang yang sederhana untuk menghindari adanya gangguan yang tidak diharapkan.

 

Segitiga Emas


Kredit: a.k.h.i.l.n
EOS 1200D, EF-S 24mm f/2.8 STM, f/2.8, ISO 200, 1/500s, 24mm

Segitiga emas adalah teknik komposisi untuk membantu mengarahkan mata anda pada area tertentu.Berguna karena teknik ini membuat anda untuk berpikir secara diagonal selama pengambilan foto, yang akan memberikan komposisi yang lebih dinamis.Dan langkah-langkahnya sederhana:

  • Mulai dengan sebuah segitiga (jendela bidik atau bingkai kamera anda), lalu rencanakan sebuah garis diagonal dari kiri bawah sampai ke sisi kanan atasnya.
  • Lalu, rencanakan sebuah garis tegak lurus dari kanan bawah ke arah garis memotong garis diagonal sebelumnya pada sudut 90 °
  • Tempat garis tersebut bersilang adalah “mata”, dimana titik fokus foto anda harusnya berada

Perlu dicatat, “mata” tidak harus selalu berada di sudut tangan kanan atas bidikan foto anda.Sesuaikan ulang segitiga emas anda untuk mencocokkan letak fokus yang anda inginkan.

 

Ruang Negatif


Kredit: prashanth_bionic
Canon EOS R, RF85mm f/1.2L USM, f/1.2, ISO 100, 1/2500s, 85mm

Ruang negatif adalah area di antara dan di sekitar subyek utama dari foto anda.Merupakan teknik yang bagus untuk membantu menarik lebih efektif bentuk dan ukuuran, serta menghasilkan foto dengan komposisi yang lebih bersih.

Ketika digunakan dengan tepat, ruang negative bisa mengatur keseimbangan alami antara ruang positif (subyek utama) di lokasi.Cara terbaik untuk melakukan teknik ini adalah dengan mengacuhkan semua obyek-obyek di lokasi dan hanya berkonsentrasi pada kekosongan di antara dan di sekitar obyek.

 

Mengisi Bingkai


Kredit: rehahn_photography
EOS 5D Mark IV, EF85mm f/1.8 USM, f/1.8, 1/3200s, ISO 200, 85mm

Banyak foto diambil dari jarak yang sopan dari subyek, sebagian karena kebiasaan, dan lainnya tentu karena anda tidak ingin bersikap tidak sopan bila subyek tersebut adalah seseorang!Seperti yang contoh ini tunjukkan, ketika anda bergerak mendekat, subyek anda akan mengisi bingkai dan latar belakang anda mulai hilang, menciptakan rasa kemesraan, hampir seperti anda berada di sana bersamanya.

Namun, bila anda atau subyek anda tidak merasa nyaman dengan jarak yang dekat, anda bisa memperbesar atau memotong foto nantinya, jadi ada jalan untuk mendapatkan foto dengan bingkai yang terisi penuh.

Hanya ada sedikit dari banyak komposisi yang bisa anda mainkan untuk mendapatkan hasil yang menarik.Jangan takut untuk bereksperimen dan bermain dengan teknik-teknik komposisi di atas serta teknik lainnya yang mungkin anda temukan.Jangan batasi kreativitas anda!Untuk lebih banyak artikel yang lebih dalam mengenai komposisi, periksalah artikel ini: Aturan Ganjil vs Aturan Simetris, Aturan Ruang dan dasar komposisi bila anda baru datang!

Berbagi foto Anda di My Canon Story & berpeluang ditampilkan pada platform media sosial kami