Lensa FAQ #6: Lensa zoom saya tidak memiliki aperture maksimum yang sangat cerah. Bagaimana saya bisa mendapatkan bokeh besar?
Dengan memenuhi beberapa ketentuan, bokeh besar dapat diperoleh, bahkan dengan lensa zoom standar. Ketahui lebih lanjut saat saya menjelaskan cara melakukannya dengan bantuan beberapa foto bunga. (Foto dan teks oleh: Kazuo Nakahara)
4 ketentuan untuk mendapatkan bokeh
Mungkin ada sebagian orang yang berpendapat bahwa bokeh tidak dapat diciptakan dengan lensa zoom standar, level pemula, karena sebagian besar lensa tersebut tidak memiliki aperture maksimum yang cerah. Namun, itu tidak benar! Bokeh besar dapat saja diciptakan jika Anda memikirkannya masak-masak.
Banyak orang sering lupa bahwa jumlah bokeh dalam foto tidak bergantung pada f-number semata. Seberapa dekat Anda membidik pada ujung telefoto, serta seberapa dekat jarak Anda ke subjeknya, semua ini juga berperan. Selain itu, bokeh menjadi lebih besar, jika semakin jauh dari bidang fokus yang Anda bisa dapatkan, jadi, objek yang Anda inginkan untuk menggunakan efek bokeh harus terletak sejauh mungkin dari subjeknya.
Dengan kata lain, untuk menciptakan bokeh yang sebesar mungkin, sebaiknya memadukan 4 ketentuan berikut ini:
---------------------------------------------
Ketentuan untuk mendapatkan bokeh besar
(1) Gunakan f-number kecil
(2) Pilih panjang fokus dalam kisaran telefoto
(3) Dekati subjeknya
(4) Cari latar belakang di kejauhan
---------------------------------------------
Semua ketentuan ini, berikut dengan sudut pemotretan yang menciptakan kedalaman, dapat membantu Anda memperoleh bokeh besar yang tidak terduga, bahkan jika lensa Anda tidak memiliki aperture maksimum yang sangat cerah. Jika lensa Anda sangat "gelap", untuk ketentuan (1), gunakan f-number minimum (aperture maksimum), dan untuk (2), zoom seluruhnya hingga sepanjang ujung telefoto. Untuk subjek seperti bunga, pastikan bahwa foto yang ditangkap dengan cerah (yaitu, dengan menggunakan exposure compensation) dapat juga membantu membuat efek bokeh tampak lebih besar dan lembut.
Pemotretan pada f/5.6 sambil mematuhi ketentuan untuk mendapatkan bokeh besar
EOS 750D/ EF-S55-250mm f/4-5.6 IS STM/ FL: 250mm (setara 400mm)/Aperture Priority AE (f/5.6, 1/320det, EV+0.7)/ISO 400/WB: Auto
Saya menerapkan posisi pemotretan pada level ketinggian yang sama dengan bunga, dan menggunakan aperture maksimum pada ujung telefoto, dan berhasil menciptakan kedalaman di latar belakang. Hasilnya: Bokeh besar yang lembut.
Pemotretan pada f/5.6 tanpa mematuhi ketentuan untuk mendapatkan bokeh besar
EOS 750D/ EF-S55-250mm f/4-5.6 IS STM/ FL: 55mm (setara 88mm)/Aperture-Priority AE (f/5.6, 1/80det, EV0)/ISO 320/WB: Auto
Anda tidak akan dapat memperoleh efek bokeh jika membidik tanpa tujuan, bahkan jika Anda menggunakan aperture yang sama, f/5.6 seperti foto sebelumnya. Selain itu, jika Anda mengambil gambar pada sudut dari atas, bumi menjadi latar belakang, dan tidak ada jarak antara subjek utama dan subjek lain yang Anda inginkan untuk ditangkap dengan bokeh. Ini tidak saja menghasilkan bokeh yang berkurang, tetapi warnanya pun kurang menawan.
Kazuo Nakahara
Lahir di Hokkaido pada tahun 1982, Nakahara berpaling ke fotografi setelah bekerja di perusahaan manufaktur bahan kimia. Ia mengambil jurusan fotografi di Vantan Design Institute dan ia juga berprofesi sebagai penceramah untuk lokakarya serta seminar fotografi, selain bekerja dalam bidang fotografi komersial. Ia juga merupakan perwakilan dari situs web informasi fotografi, studio9.
http://photo-studio9.com/
Digital Camera Magazine
Majalah bulanan yang berpendapat bahwa kegembiraan fotografi akan meningkat dengan semakin banyaknya seseorang belajar tentang berbagai fungsi kamera. Majalah ini menyampaikan berita mengenai kamera dan fitur terbaru serta secara teratur memperkenalkan berbagai teknik fotografi.
Diterbitkan oleh Impress Corporation