EOS C70 – Kamera EOS Cinema Pertama yang Dilengkapi dengan RF Mount (Dudukan RF)
PEMBARUAN FIRMWARE (NOV 2022) |
|
Pada 24 September 2020, Canon mengumumkan peluncuran EOS C70, tambahan terbaru untuk Sistem EOS Cinema. Dengan memanfaatkan dudukan lensa RF Canon, kamera baru ini menghasilkan rancangan yang ringkas dan ringan serta 1 mendukung perekaman high frame rate 4K/120P, memungkinkan ekspresi visual yang kaya.
Pengantar Visual EOS C70
Memasuki era baru pembuatan film
EOS C70 adalah kamera Sistem EOS Cinema pertama yang dilengkapi dengan RF Mount, membuatnya kompatibel dengan lensa RF apa pun dari Sistem EOS R Canon. Apabila dilengkapi dengan Mount Adapter EF-EOS R 0.71x (dijual secara terpisah), kamera ini juga dapat mendukung jajaran lensa yang ekstensif dari seri lensa EF 2, membuka segudang kemungkinan untuk sinematografi yang kreatif.
Mount Adapter EF-EOS R 0.71x
Mount Adapter EF-EOS R 0.71x memungkinkan kompatibilitas antara EOS C70 dan lensa EF Mount. Dengan demikian, investasi atas lensa yang terdahulu tetap relevan dan dapat digunakan dengan kamera Cinema EOS terbaru dari Canon yang sesuai sepenuhnya secara elektronik, antara lensa EF dan kamera RF Mount.
Menjanjikan performa yang sama seperti EOS C300 dalam bodi yang lebih kecil
Dilengkapi sensor 4K Super 35mm CMOS DGO (Dual Gain Output), EOS C70 dapat merekam video 4K dengan gambar yang berkualitas tinggi dalam warna 4:2:2 (10-bit) yang menghasilkan gradasi yang kaya, bahkan di lingkungan yang sangat kontras, yang memerlukan rentang dinamis yang tinggi. Terlebih lagi, kamera ini dilengkapi dengan platform pemrosesan gambar DIGIC DV7 yang mampu memproses pada kecepatan tinggi, memungkinkan pengguna untuk merekam video 4K/120P high-frame rate ke kartu SD standar UHS II.
Sensor Super 35mm DGO
Sensor Super 35mm DGO Canon yang tampil perdana di EOS C300 Mark III merupakan inti gambar di EOS C70 yang menjanjikan performa yang sama seperti kamera dalam kelompoknya yang terdahulu, namun dalam bodi yang lebih kecil. Dapat mengambil gambar High Dynamic Range (HDR/Rentang Dinamis Tinggi) hingga 16+ stop dengan noise rendah, menata kembali berbagai kemungkinan kreatif dari bodi kamera yang begitu ringkas.
Interface dan Fitur Profesional dalam Bodi yang Ringkas
Bodi EOS C70 sebanding dengan ukuran kamera mirrorless.
Kemungkinan Tidak Terbatas
Bahkan dalam bodi yang ringkas, EOS C70 dilengkapi dengan dua terminal XLR mini, mikrofon 3,5mm dan terminal headphone, port BNC in/out TimeCode, dan terminal HDMI ukuran aslinya yang mendukung output 10-bit 4K.
Slot Kartu SD Ganda
EOS C70 dilengkapi dengan dua slot kartu SD dan mendukung beragam mode perekaman, misalnya, perekaman simultan, perekaman relai, dan perekaman 4K/2K. Kamera juga mewarisi banyak fitur profesional yang ditemukan dalam lini EOS Cinema yang ada saat ini.
Kontrol Sentuh dan Pemotretan Vertikal
Dengan memanfaatkan rancangan baru antarmuka kendali sentuh langsung, EOS C70 mampu merotasi kontrol kamera pada layar ke orientasi potret (tegak lurus). Fitur ini memenuhi permintaan pengguna untuk video berorientasi vertikal sehingga dapat digunakan untuk pembuatan konten media sosial bagi perangkat seluler. Dudukan tripod juga terpadu dengan genggaman vertikal sehingga mudah memasangkan kamera pada orientasi potret (tegak lurus).
Selain itu, kamera ini juga menyertakan teknologi Dual Pixel CMOS AF milik Canon, , yang memberikan performa lebih hebat dengan penambahan Pelacakan dan Sistem Pengenalan Cerdas. Hal ini memajukan algoritme yang dikembangkan berdasarkan teknologi yang dipelajari secara mendalam yang bekerja sehubungan dengan AF Pendeteksian Wajah, dan pelacakan fokus yang sudah jauh meningkat, meskipun subjek berada jauh dari kamera. Dikombinasikan dengan layar sentuh baru kami yang sangat responsif, pemfokusan gambar sekarang lebih cepat dan bahkan lebih intuitif.
EOS C70 yang Disetujui Netflix
Memenuhi Standar Industri
Berpacu dengan perkembangan teknologi dan tren terkini dalam pembuatan film, EOS C70 secara teknis memenuhi persyaratan yang diperlukan untuk perangkat perekaman video yang ditetapkan oleh Netflix, sehingga memungkinkan kamera ini digunakan untuk berbagai program Netflix..
---------------------------------------------------------------------------------
1EOS C70 berukuran sekitar 160,0 mm (P) x 130,2 mm (L) x 115.9 mm (T) dan berat sekitar 1.170 g.
2Termasuk lensa CN-E (EF cinema). Tidak termasuk lensa EF-M, dan sebagian lensa fokus manual.
Menerima pembaruan termutakhir tentang berita, saran dan kiat fotografi.
Jadilah bagian dari Komunitas SNAPSHOT.
Daftar Sekarang!