Teknik Fotografi Cosplay (4): Cara Membidik dengan Cahaya Berwarna
Berkas sinar laser yang berwarna-warni kerap digunakan pada panggung pertunjukan oleh para idola J-Pop. Namun demikian, efek cahaya laser tersebut bisa juga diciptakan di studio foto hanya dengan sedikit kecerdikan. Mari kita menyimak bagaimana ini dapat dilakukan. (Dilaporkan oleh: Suna, Model: Yu)
Menggunakan efek pencahayaan untuk menciptakan berkas sinar laser
Di Bagian 3, kita telah menjelajahi berbagai cara yang berbeda-beda, yang bisa Anda lakukan untuk menampilkan model dengan menggunakan penataan pencahayaan yang berlainan. Di sini, pertama-tama, mari kita belajar teknik pencahayaan untuk menciptakan suasana yang menyerupai panggung idola J-Pop, dengan menambahkan warna ke cahaya dan menciptakan pijaran lensa yang disengaja. Karena tokoh idola animasi sangat populer dalam pemandangan cosplay, maka, dengan menguasai teknik ini akan membantu Anda menghasilkan bidikan yang menyerupai foto panggung.
EOS-1Ds Mark II/ EF24-70mm f/2.8L USM/ FL: 46mm/ f/5.6/ 1/125 det./ ISO 200/ RAW
Pemrosesan citra: Perlengkapan Raw/Pencahayaan Kamera: 1 monolight (bidikan melalui payung), 3 unit lampu kilat clip-on (dengan filter warna)
Bagaimana cara menghasilkan cahaya berwarna?
Memanfaatkan pencahayaan berwarna sangat penting untuk menghasilkan kesan pertunjukan panggung yang megah. Dalam contoh di bawah, kami menciptakan cahaya berwarna dengan memasangkan filter warna ke unit lampu kilat. Warna yang akan digunakan bisa dipilih menurut kesan yang dibangkitkan oleh subjek tokoh.
Meskipun pijaran lensa yang terjadi pada umumnya dianggap sebagai hal yang tidak diinginkan dalam fotografi, namun ini bisa diciptakan secara disengaja untuk membantu menghadirkan suasana. Lensa termutakhir unggul dari segi performa, dan karena itu, kecil kemungkinannya untuk menghasilkan pijaran. Namun demikian, pijaran bisa diinduksi secara sengaja dengan menggosok berbagai zat, seperti minyak ter pada permukaan kaca filter lensa.
Pasangkan filter warna dengan erat ke bagian depan yang memancarkan cahaya unit lampu kilat, misalnya dengan menggunakan pita perekat. Variasi lainnya bisa diciptakan dengan menyiapkan beberapa filter yang berwarna-warni.
Minyak ter digosok pada filter lensa untuk menciptakan pijaran, dan harus dioleskan secara tipis pada seluruh permukaan filter. Jika minyak ter tidak tersedia, Anda bisa menggunakan sebum sebagai penggantinya.
Mereproduksi panggung dengan menggunakan latar belakang berwarna hitam
Saya menggunakan latar belakang berwarna hitam untuk pemotretan, agar menciptakan efek mirip panggung. Untuk mereplikasi pencahayaan panggung, saya memasang monolight yang dipasangkan dengan bidikan melalui payung, dan menggunakannya sebagai cahaya utama untuk menyinari model. Dengan menambah intensitas cahaya unit lampu kilat clip-on, akan menghasilkan pijaran yang lebih kuat. Cobalah menyesuaikan intensitas beberapa kali untuk mendapatkan efek terbaik.
A: Bidikan melalui payung
B: Unit lampu kilat clip-on (dengan filter warna) diposisikan di belakang model
C: Monolight
Untuk mengubah penampilan gambar yang dihasilkan, sesuaikan warna dan posisi unit lampu kilat clip-on yang digunakan untuk mereplikasi pencahayaan panggung.
Dengan menggunakan bidikan melalui payung untuk menerpakan cahaya secara merata pada setiap bagian model, juga membantu menonjolkan siluet subjek. Dengan menata V-flat, cahaya dari bidikan melalui payung tidak akan dapat menjangkau bagian samping kilatan cahaya eksternal berwarna yang ditempatkan di belakang model, sehingga menyebabkan seluruh gambar bermandikan cahaya berwarna secara merata.
Untuk mengetahui selengkapnya mengenai fotografi cosplay, bacalah yang berikut ini:
Teknik Fotografi Cosplay (1): Perlengkapan Pencahayaan
Teknik Fotografi Cosplay (2): Pencahayaan Mendasar
Teknik Fotografi Cosplay (3): Contoh Penataan Pencahayaan Yang Berbeda
Menangkap Cosplayer pada AFA Singapore 2016
Para Fotografer Beraksi di AFA Thailand 2016
Menerima pembaruan termutakhir tentang berita, saran dan kiat fotografi dengan mendaftar pada kami!
Jadilah bagian dari Komunitas SNAPSHOT.
Daftar Sekarang!
Mengenai Penulis
Bekerja sebagai seorang fotografer, umumnya pada hari kerja, Suna selalu menyatukan berbagai teknik fotografi baru dan memberikan penjelasan yang sangat teratur dan mudah dipahami di media sosial, seperti Twitter.
Cosplayer yang belum lama ini ikut terlibat dalam proyek cosplay, seperti Fate, Danganronpa dan Hatsune Miku. Ia telah meraih reputasi yang sangat baik untuk foto spesifik skenaria karyanya.
Sebuah penerbit yang mengkhususkan diri dalam buku serta video mengenai video, fotografi dan ilustrasi.